Lainnya

Cara Paling Mudah Belajar Membaca Al-Quran

Al-Qur’an  adalah sebuah kitab suci utama dalam agama kita Islam,  kitab ini diturunkan oleh Tuhan, (Allah) kepada Nabi Muhammad . Al-Qur’an menjelaskan sendiri bahwa isi dari Al-Qur’an adalah sebuah petunjuk. Terkadang juga dapat berisi cerita mengenai kisah bersejarah, dan menekankan pentingnya moral. Al-Qur’an digunakan bersama dengan hadis untuk menentukan hukum syari’ah.

Selain itu, Al-quran juga merupakan kitab yang paling sempurna, bagi umat muslim, bisa membaca Al-Quran adalah keistimewaan yang luar biasa. Tapi faktanya ,seiring perkembangan zaman, Justru banyak yang salah kaprah dengan hal ini, banyak orang yg masih enggan untuk belajar membaca Al quran, bahkan mirisnya mereka menganggap sepele. Naudzubillah.

Untuk bisa membaca al-Quran ada beberapa syarat yang harus di penuhi salah satunya :

1.Niat

Mulailah dengan niat, sebab tanpa hal ini anda akan kesulitan menciptakan semangat bahkan bisa- bisa bosan dan macet belajar. Jangan sampai

Baca Juga :  Cara Mengatasi Virus Ramnit pada Komputer

2.Memiliki Guru

Hal sederhananya adalah, carilah seorang yang bisa membaca Al-Quran, entah guru ataupun teman, saya sarankan Guru, namun jika masih kesulitan, teman pun bisa menjadi guru asalkan ia benar2 bisa mengaji. Jika itupu masih kesulitan, mulailah dengan belajar di Youtube, ya jaman sekarang proses belajar semakin mudah, namun untuk dari youtube, usahakan untuk belajar ilmu dasarnya saja dan setelah lumayan bisa, lanjutlah mencari guru. agar tidak salah ilmu nantinya.

3.Memiliki Qitab IQRA ataupun QIRAATI

2 Kitab Ini lah yang Alhamdulillah bisa membawa saya sampai bisa mengaji dan emmbaca Qur’an, tentunya di bimbing oleh guru pula. 2 kitab tersebut terlihat berbeda walaupun isinya cenderung sama, IQRO di buat untuk belajar ilmu dasar membaca Al-Quran ,dan qiraati di pelajari saat mulai bisa membaca Al-Quran, karena di dalamnya ada ilmu tajwid yang wajib di pelajari dan di ikuti.

Baca Juga :  Cara mengatasi Virus Yang Menyerang File Exe

4.Membiasakan Membaca

Jika kalian sudah mulai bisa membaca Al-Quran, jangan lupa sempatkan waktu untuk membiasakan anda membacanya, karena jika tidak ,secara tidak langsung lidah anda akan kaku ,dan anda kesulitan lancar dalam membacanya karena tidak terbiasa.

Nah itulah tadi beberapa cara sederhana cara belajar ngaji, semoga cepat bisa dan semoga bermanfaat. Jika ingin ada yang di tanyakan, kirimkan pertanyaan anda melalui contac us. Terimakasih

Tinggalkan Balasan